BLOK-A – Makanan beku alias frozen food memang dikenal praktis dan cepat untuk diolah. Tak perlu menunggu waktu lama memasak frozen food, serta lezat untuk dikonsumsi. Namun, kendati demikian, ada sederet bahaya yang mengintai melalui makanan beku ini.
Makanan beku berbahaya bagi kesehatan karena kandungan dan juga proses pembuatannya.
1. Meningkatkan tekanan darah
Makanan beku bisa meningkatkan tekanan darah lantaran mengandung banyak sodium. Lebih dari 70 persen sodium kebanyakan berasal dari makanan olahan seperti frozen food.
2. Meningkatkan risiko penyakit jantung
Bila tak ingin terkena penyakit jantung, sebaiknya hindari mengonsumsi makanan beku. Menurut American Heart Association, makanan beku seperti pizza atau pai beku mengandung minyak terhidrogenasi yang membahayakan pembuluh darah arteri dan jantung, karena dapat menyumbat arteri.
3. Menghancurkan otot
Makanan beku dikenal sebagai makanan rendah kalori. Namun, jika terus-terusan dikonsumsi, tubuh bakal kekurangan energi, otot rusak, dan sistem metabolik terganggu.
4. Mengandung bahan kimia
Mengutip Eat This Not That, Selasa (29/12), makanan beku terbukti mengandung lebih dari 2.000 bahan kimia sintetis, yang artinya dapat membahayakan tubuh.
Maka dari itu, sebaiknya hindari konsumsi frozen food yang bisa membahayakan kesehatan tubuh. Pastikan selalu memeriksa kembali label frozen food untuk mengetahui kandungan di dalam makanan tersebut.
Lahir bulan Juni. Netflix & K-Pop Enthusiast.
Discussion about this post